Kamis, 10 Januari 2013

Cara Membuat Recent Post di Blog

Dalam sebuah menu tampilan blogger, sebenarnya fitur recent post telah disediakan oleh blog secara otomatis dan simple. Lalu, apakah pengertian recent post? Dan apakah tujuan dibuatnya recent post tersebut ? Ya, artikel kali ini yang terkait dengan tutorial blogger akan segera membahasnya.

Recent Post adalah suatu elemen widget/gadget dalam sebuah blog yang berisi kumpulan artikel terbaru berdasarkan feeds yang ditentukan oleh pengguna blog tersebut. Apa yang dimaksud feed? Feed adalah sebuah ringkasan isi konten pada halaman Anda dengan dituliskan dengan kode HTML. Dan, di dalam feed tersebut hanya isi dari konten yang ada pada halaman tersebutlah yang dipublikasikan.

Lalu, tujuan dibuatnya recent post adalah untuk menampilkan berbagai macam berita terbaru dan terupdate dari blog Anda serta mempermudah pengunjung untuk mengetahui beberapa artikel terbaru tanpa harus menuju ke halaman depan sebuah situs/website.

Jadi, manfaat dari penggunaan pembuatan Recent Post ini sangat baik dan akan menambah efek SEO Friendly di halaman blog Anda. Lalu, bagaimanakah cara embuat recent post yang cantik di halaman blogger? Berikut tips mengenai cara membuatnya, silahkan di simak.

Cara Membuat Recent Post Terbaik di Blogger :

  • Login ke Blogger.com, masukkan email dan passwoord Anda.
  • Masuk ke halaman menu blog Anda, lalu pilih Layout.
  • Pada menu dashboard, pilih tempat yang akan anda pilih untuk dimasukkan gadget Recent Post tersebut
  • Kemudian, klik Add Gadget. Pilihlah Recent Posts.
  • Letakkan alamat feed yang ada pada blog Anda di kotak feed yang muncul pada widget Recent Posts. Apabila Anda belum mengetahui tentang alamat feed ini, Anda dapat menggunakan kode feed default ini >> http://www.websiteanda.blogspot.com/feeds/posts/default
  • Ganti websiteanda, sesuai dengan nama blog Anda.
  • Lalu klik Save
  • Maka, secara otomatis Recent Post akan tampil di halaman blog Anda.
  • Selesai.
Anda dapat mengatur berapa jumlah postingan artikel terbaru yang akan ditampilkan pada Recent Post. Maksimal adalah 5 Posting terbaru yang dapat anda beri gambar atau juga tidak. Itu sesuai selera masing-masing bloggers. Itulah panduan singkat mengenai Cara Membuat Recent Post di Blog. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kemajuan blog teman-teman.

Memang, blog itu tidak hanya untuk sekedar menulis,mencari penghasilan, dan lainnya. Tetapi, kegiatan blog itu dapat dijadikan sebagai pengembangan materi ilmu yang dimiliki, wawasan dan pengetahuan. Selain itu, juga akan meningkatkan pola pikir yang lebih luas dengan melakukan teknik mengarang yang baik di setiap gagasan artikel yang kita buat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar